Senin, 16 April 2012

Resep Membuat Puding Cokelat Karamel

Puding Cokelat Karamel 230x300 Puding Cokelat Karamel

Bahan Karamel:
  • 100 gr gula pasir
  • 2 sdm air
  • 50 ml air
  • 1 sdt air jeruk lemon
Bahan Puding:
  • 250 ml krim kental
  • 100 gr gula pasir
  • 2 lbr gelatin, tim sampai cair
  • 1 bh vanilla  batangan, potong jadi 4 bagian, ambil 1 bagian, ambil isinya
  • 100 gr dark chocolate , tim sampai leleh
Hiasan:
  • strawberry
  • whipped cream
Cara Membuat:
Karamel: panaskan gula sampai gosong, tambahkan 2 sdm air, aduk rata. Masukkan air dan air jeruk nipis, aduk sampai kental.
Tuang dalam gelas saji, sisihkan.
Panaskan krim kental, jangan sampai mendidih. Masukkan gula pasir, aduk sampai larut.
Tim gelatin, sampai mencair.
Campur gelatin, krim kental, dan vanilla  aduk sampai rata, tambahkan dark chocolate yang sudah ditim, masak sampai leleh.
Masukkan puding di atas karamel, simpan dalam lemari es. Hias dengan buah-buahan dan whipped cream .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar